Analisis Porositas Dan Permeabilitas Batupasir Halang Sebagai Potensi Batuan Reservoir di Daerah Suru dan Sekitarnya, Kecamatan, Bantarbolang, Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah

  • Indri Dwi Uthami Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Amara Nugrahini
  • Herning Dyah Kusuma Wijayanti

Abstract

Daerah penelitian berada di daerah Suru dan sekitarnya, Kecamatan Bantarbolang, Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah yang merupakan bagian dari Zona Serayu Utara yang diketahui memiliki potensi adanya petroleum system yang aktif. Penelitian dilakukan untuk mengetahui potensi batupasir Halang sebagai batuan reservoir dengan menggunakan analisis porositas dan permeabilitas batuan. Setelah perhitungan nilai porositas dan permeabilitas didapat selanjutnya dihubungkan dengan klasifikasi Koesoemadinata (1980). Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa perbedaan nilai porositas dan permeabilitas disebabkan oleh tekstur batuan, seperti ukuran butir, bentuk butir, sortasi / pemilahan, kemas, komposisi mineral, dan lain-lain. Sampel yang mempunyai nilai porositas dan permeabilitas paling baik adalah sampel LP 42, dimana pada sampel tersebut terdapat struktur spheroidal weathering yang menyebabkan terbentuknya rekahan pada batuan yang dapat terisi oleh fluida.

References

[1] Choquette, P. W., and L. C. Pray. 1970. Geologic Nomenclature and Classification of Porosity in Sedimentary Carbonates: Bulletin American Association Petroleum Geologists, v. 54, p. 207-250.
[2] Einsele, G. 2000. Sedimentary Basins: Evolution, Facies, and sediment Budged. 2nd ed. Verlag, Berlin: Springer.
[3] Koesoemadinata, R.P. 1978. Geologi Minyak dan Gas Bumi, Penerbit ITB, Bandung.
[4] Koesoemadinata, R.P. 1980. Geologi Minyak dan Gas Bumi. Jilid 1 edisi kedua, Bandung. Penerbit ITB. Tobing, S.M. 2002. Inventarisasi Endapan Bitumen Padat Daerah Wangon dan Sekitarnya, Kabupaten Banyuman dan Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah. Direktorat Inventarisasi Sumber Daya Mineral, Bandung.
[5] Van Bemmelen, R.W. 1949. The Geology of Indonesia Vol. IA, General Geology of Indonesia and Adjacent Archipelago, Government Printing Office, The Hague
Published
2023-11-11
How to Cite
Indri Dwi Uthami, Amara Nugrahini and Herning Dyah Kusuma Wijayanti (2023) “Analisis Porositas Dan Permeabilitas Batupasir Halang Sebagai Potensi Batuan Reservoir di Daerah Suru dan Sekitarnya, Kecamatan, Bantarbolang, Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah”, ReTII, 18(1), pp. 679-686. Available at: //journal.itny.ac.id/index.php/ReTII/article/view/4562 (Accessed: 10May2024).