Studi Simulatif Pengaruh Sudut Kemiringan Sudu, Tip Speed Ratio dan Soliditas terhadap Faktor Daya Turbin Darrieus Dengan Profil Sudu NACA0021

  • Abdulkadir Muhammad Teknik Mesin Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Harianto Teknik Mesin ITNY
  • Dandung Rudy Hartana Teknik Mesin ITNY

Abstrak

Banyak variabel yang berpengaruh terhadap kinerja turbin Darrieus, di antaranya adalah bentuk profil sudu, kemiringan sudu dan lebar sudu. Penelitian ini bertujuan untuk mencari pengaruh soliditas, tip speed ratio dan sudut kemiringan sudu terhadap koefisien daya (Cp) turbin Darrieus secara simulative dengan CFD Fluent. Simulasi dilakukan pada model turbin air Darrieus dengan profil sudu NACA0021, diameter rotor 25 cm, panjang rotor 25 cm, jumlah sudu 3 buah, variasi leber sudu 4 cm, 5 cm dan 6 cm, variasi sudut kemiringan sudu 00, 50, dan 100, variasi putaran 60 rpm, 80 rpm, 100 rpm, 120 rpm, 150 rpm dan 200 rpm. Dari hasil simulasi diperoleh harga faktor daya maksimum sebesar 3,2609 % pada soliditas (σ) 0,9, tip speed ratio (λ) sebesar 1,0467 dan sudut kemiringan sudu 50.

Diterbitkan
2019-11-04