EVALUASI KINERJA SIMPANG BERSINYAL MENGGUNAKAN SOFWARE PTV. VISSIM
SIMPANG EMPAT PASAR STAN MAGUWOHARJO, KABUPATEN SLEMAN,DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Abstract
ABSTRAK
Kondisi lalu lintas pada kota Yogyakarta diwarnai oleh kepadatan yang tinggi, dimana kapasitas simpang yang ada sudah tak sebanding dengan volume kendaraan, sehingga mengakibatkan kemacetan pada ruas jalan. Penelitian ini dilakukan pada Simpang Empat Pasar Stan Maguwoharjo, Sleman,Yogyakarta,dengan melakukan simulasi, analisis kinerja eksisting, dan alternatif lalu lintas simpang.
Metode analisis yang digunakan adalah mikrosimulasi menggunakan software vissim, dengan melakukan kalibrasi simpang secara trial dan error, mempertimbangkan perilaku pengemudi, melakukan uji GEH terhadap volume kendaraan. Berdasarkan hasil simulasi diketahui parameter kalibrasi tiap periode dipengaruhi oleh faktor volume kendaraan, jam puncak dan tidak puncak masing-masing pendekat.
Berdasarkan hasil penelitian data eksisting didapatkan panjang antrian terbesar terjadi pada pendekat Jalan Raya Tajem (Selatan) sebesar 100 m pada jam 11:00-13:00, dan Jalan Raya Tajem (Utara) 85 m pada jam 11:00-13:00 sedangkan untuk panjang antrian terpendek terjadi pada pendekat Jalan Pasekan (Timur) 40 m pada jam 11:00-13:00 dan Jalan Sabo (Barat) 50 m, nilai tundaan rata-rata 41,17/detik, dan untuk Level Of Service( LOS) rata-rata didapat dengan nilai D . Setelah dilakukan perubahan waktu siklus dari 69 detik menjadi 60 detik, amber sebesar 6 detik menjadi 4 detik, hijau sebesar 15 detik tetap mengikuti kondisi eksiting, kuning sebesar 3 detik tetap mengikuti waktu eksisting, sehingga didapat nilai Level Of Service (LOS) rata-rata dengan nilai C dan untuk nilai tundaan rata-rata sebesar 31,61/detik.
This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge.
All articles published Open Access will be immediately and permanently free for everyone to read and download. We are continuously working with our author communities to select the best choice of license options, currently being defined for this journal as follows:
• Creative Commons Attribution-ShareAlike (CC BY-SA)