KAJIAN KUALITAS BATUBARA PADA LOKASI PENAMBANGAN DAN STOCKPILE DI PIT 1 CV. BUNDA KANDUNG, KALIMANTAN TENGAH

  • Mayang Pitaloka Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Hill Gendoet Hartono Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Al Hussein Flowers Rizqi Institut Teknologi Nasional Yogyakarta https://orcid.org/0000-0003-1787-230X

Abstract

Bunda Kandung (BK) merupakan perusahaan pertambangan batubara dengan metode “open mining†yang yang berlokasi Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah dengan luas 3.930 Ha. Dalam pelaksanaan penambangan pada PIT 1 dan penumpukan batubara di stockpile terdapat permasalahan yaitu berkurangnya kualitas batubara. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi serta mengevaluasi upaya pengendalian kualitas batubara. Berdasarkan pengamatan secara megaskopis dan data hasil analisis laboratorium, seam J di lokasi penambangan PIT 1 CV. Bunda Kandung termasuk high grade coal dan yaitu medium rank (para-bituminous). Hasil analisis kualitas batubara pada lokasi penambangan dan stockpile menunjukkan bahwa kandungan air mengalami penurunan 0,02%, total kandungan air mengalami kenaikan 1,32%, kadar abu mengalami kenaikan 1,35%, zat terbang mengalami kenaikan 0,47%, dan karbon tetap mengalami penurunan 1,8%. total sulfur mengalami penurunan 0,01%, dan nilai kalori mengalami penurunan 140 Kcal/Kg. Faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan kualitas batubara antara lain adanya kontaminasi dari material pengotor, proses penambangan, genangan air, lamanya penumpukan di stockpile, serta swabakar. Upaya yang dapat dilakukan antara lain dengan pengoptimalan kegiatan penambangan, pembuatan sistem drainase yang baik, penyediaan 1 alat untuk setiap timbunan, memperbaiki kondisi jalan angkut batubara, pengawasan dan penanganan secara rutin gejala swabakar pada stockpile, memaksimalkan sistem FIFO.

 

Kata kunci: Kualitas Batubara, Lokasi Penambangan, Montallat, Stockpile.

Published
2022-09-09