PENGGUNAAN REGRESI LOGISTIK UNTUK MENGETAHUI PENGARUH PERAN KELUARGA TERHADAP KENAKALAN ABG DI YOGYAKARTA

  • R Ridayati Dosen Matematika Pada Jurusan Teknik Sipil STTNAS

Abstract

Keluarga merupakan tempat pertama dan utama bagi pertumbuhan dan perkembangan seorang anak. Perkembangan kepribadian dan perilaku anak sangat ditentukan oleh kebiasaan dalam keluarga. Kebiasaan ini akan membentuk karakter anak. Kegagalan keluarga dalam membentuk karakter anak akan berakibat pada tumbuhnya masyarakat yang berkarakter buruk atau tidak berkarakter. Hal ini berarti bahwa karakter bangsa sangat tergantung pada pendidikan karakter anak yang dimulai dari keluarga, sehingga setiap keluarga harus memiliki kesadaran untuk menanamkan kebiasaan baik. Kurangnya perhatian orang tua terhadap anak terutama ABG (anak baru gede) akan memicu hal yang negative. Mengajarkan moral, etika, agama, dan pelajaran lain yang akan mengembangkan pola pikir dan menjadikan kebiasaan baik. Pada akhirnya ABG menjadi mengerti akan artinya hidup dan bagaimana menjalani kehidupan dengan baik.

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peran keluarga dalam pendidikan moral ABG, Pengaruh kurang perhatiannya orang tua  terhadap kenakalan ABG di DIY. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus untuk mendapatkan data dan gambaran mengenai kenakalan ABG di DIY. Selanjutnya, digunakan Analisis Regresi Logistik untuk mengetahui keterkaitannya. Hasil Analisis menunjukkan bahwa peran orang tua  sangat berpengaruh terhadap kenakalan ABG di DIY. Persamaan regresi yang diperoleh adalah Y=1,938 - 0,129 X. Hal ini  berarti bahwa peran keluarga yang naik satu satuan akan menurunkan tingkat kenakalan ABG sebesar 0,129.

 

Kata Kunci : keluarga, ABG, moral, regresi logistik ganda

Author Biography

R Ridayati, Dosen Matematika Pada Jurusan Teknik Sipil STTNAS

Dosen Matematika Pada Jurusan Teknik Sipil STTNAS

References

Asmani, Jamal Ma’mur, 2012, Kiat Mengatasi Kenakalan ABG di Sekolah, Buku Biru, Wonokerto

Faried, 2009, Delapan Kompetensi Dasar Mengajar. [Online]

Idris, Zahara dan Jamal, Lisma, 1992, Pengantar Pendidikan 2, PT Grasindo, Jakarta

Kartini Kartono, 1988, Psikologi ABG, PT.Rosda Karya, Bandung

Kemendiknas, 2010, Pembinaan Pendidikan Karakter di Sekolah Menengah Pertama, Jakarta

Muslich, M, 2011, Pendidikan Karakter, Bumi Aksara, Jakarta

Soekanto, Soerjono, 1985 max Weber, Konsep-konsep dasar dalam sosiologi. cv rajawali, jakarta.

Supriharyono, 2002, Intisari Materi Kuliah metodologi Penelitian, Program Pasca Sarjana Magister Teknik Sipil Universitas Diponegoro, Semarang

http://funsipendidikankarakter.blogspot.com/

http://belajarpsikologi.com/kenakalan-ABG/

http://www.pendidikan-diy.go.id/

Published
2017-01-16
How to Cite
Ridayati, R. (2017) “PENGGUNAAN REGRESI LOGISTIK UNTUK MENGETAHUI PENGARUH PERAN KELUARGA TERHADAP KENAKALAN ABG DI YOGYAKARTA”, ReTII, 00. Available at: //journal.itny.ac.id/index.php/ReTII/article/view/314 (Accessed: 25April2024).