ANALISIS PERFORMA MESIN SEPEDA MOTOR HONDA VARIO 150 2021 MENGGUNAKAN BUSI STANDAR DAN BUSI IRIDIUM TERHADAP DAYA, TORSI, KONSUMSI BAHAN BAKAR DAN EMISI GAS BUANG
Abstrak
Busi merupakan sebuah komponen terpenting dalam sistem pengapian motor. Fungsi busi pada umumnya supaya motor bisa menyala. Komponen yang satu ini termasuk vital karena kalau sampai bermasalah maka motor tidak akan bisa dinyalakan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbandingan torsi, daya, konsumsi bahan bakar dan emisi gas buang pada motor bensin 4 langkah yang dihasilkan dari busi standar dan iridium. Pengujian ini menggunakan sepeda motor Honda Vario 150 2021. Pengujian unjuk kerja sepeda motor dilakukan dengan menggunakan dynotest. Pengujian dilakukan secara bergantian untuk masing-masing busi.Performa suatu kendaraan dapat diketahui dengan cara melakukan pengujian menggunakan alat yang bernama dyanamometer, dengan pengujian ini kita dapat mengetahui seberapa besar perbedaan busi standar dan iridium terhadap performa mesin atau besarnya daya dan torsi pada kendaraan. Hasil penelitian menunjukkan Daya tertinggi busi standar pada rpm 3816 sebesar 10,5 HP, sedangkan daya maksimum busi iridium pada rpm 4000 sebesar 11,9 HP. Torsi tertinggi busi standar pada rpm 3283 sebesar 21,75 NM, sedangkan torsi tertinggi busi iridium pada rpm 2806 sebesar 22,90 NM. Busi iridium konsumsi bahan bakar rata-ratanya sebesar 1,477 kg/jam sedangkan busi standar 1,039 kg/jam. Busi iridium menghasilkan Hidrokarbon (HC) lebih rendah sebesar 275 ppm, sedangkan untuk busi standar menghasilkan Hidrokarbon (HC) sebesar 617 ppm pada putaran idle. Busi iridium menghasilkan Karbon Monoksida lebih rendah sebesar 0,48 %, sedangkan untuk busi standar menghasilkan Karbon Monoksida sebesar 0,51 % pada putaran idle
Referensi
Arismunandar, Wiranto. 2002. Penggerak Mula Motor Bakar Torak (5th Ed.). Bandung ITB Bandung.
Hidayat, Wahyu. 2012. Motor Bensin Modern. Jakarta : PT. Rineka Cipta. Jama, Jalius. Dan Wagino. 2008. Teknik Sepeda Motor Jilid 2. Jakarta : Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.
Mukaswan dan Boentarto. 1995. Teknik Mesin Bensin Mobil. Solo : CV. Aneka. Petrovsky, N 1974. Marine Internal Combustion Engines. Mir Publisher.Moscow.
Setyono, Gatot, dan D, Sungkowo Kawano. 2014. Pengaruh Penggunaan Variasi Elektroda Busi Terhadap Performa Motor Bensin Torak 4 Langkah. Jurnal Saintek. 11/2:69-73.
Soenarta, N,. dan Furuhama, S,. 1995. Motor Serbaguna. Pradya Paramita. Edisi Revisi. Jakarta.
Solikin, Moch dan Sutiman, 2011. Mesin Sepeda Motor. Yogyakarta : PT. Pustaka Insan Madani.
Sudijono, Anas. 2008. Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta. PT. RajaGrafindo Persada.
Suyanto, Wardan. 1989. Teori Motor Bensin. Jakarta : P2LPTK.
This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge.
All articles published Open Access will be immediately and permanently free for everyone to read and download. We are continuously working with our author communities to select the best choice of license options, currently being defined for this journal as follows:
• Creative Commons Attribution-ShareAlike (CC BY-SA)