PENENTUAN JENIS POROSITAS BATUPASIR KARBONATAN PADA FORMASI BENTANG, DAERAH CILUMBA DAN SEKITARNYA, KECAMATAN CIKATOMAS, KABUPATEN TASIKMALAYA, PROVINSI JAWA BARAT

  • Neng Yulia Rahmatussadah
  • Ignatius Adi Prabowo
  • Obrin Trianda

Abstrak

Daerah penelitian terletak di daerah Cilumba dan sekitarnya, Kecamatan Cikatomas, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat. Sebaran batupasir karbonatan Bentang pada daerah penelitian menjadi fokus utama dalam penelitian ini, di mana batupasir karbonatan Bentang pada daerah penelitian belum diketahui kualitasnya untuk menjadi reservoir. Kajian porositas batupasir karbonatan pada Formasi Bentang di daerah cilumba, Jawa Barat merupakan suatu langkah untuk mendapatkan informasi mengenai nilai dan jenis porositas yang berkembang pada Formasi Bentang di daerah cilumba dengan menggunakan metode petrografi. Metode penelitian berupa pemetaan geologi permukaan, pengambilan 3 sampel batupasir karbonatan Bentang, analisis laboratorium, analisis studio dan pengolahan data untuk mengetahui nilai dan jenis porositas batuan yang mengacu pada klasifikasi Koesoemadinata, 1980. Hasil perhitungan porositas di daerah penelitian didapatkan nilai dan jenis porositas yang berbeda-beda. Sampel I didapatkan persentase porositas sebesar 9,501%, sampel II didapatkan persentase porositas sebesar 26,3%, dan sampel III didapatkan persentase porositas sebesar 3,754%. Berdasarkan hasil analisis petrografi dan perhitungan semua percontoh batupasir karbonatan di daerah penelitian memiliki porositas primer intergranular dan memiliki nilai porositas yang beragam. Berdasarkan penelitian ini dapat dikatakan secara umum batupasir karbonatan di daerah penelitian memiliki porositas yang buruk sehingga belum berpotensi menjadi batuan reservoir yang baik.

Kata kunci: Formasi Bentang, Batupasir karbonatan, Porositas, Reservoir.

Diterbitkan
2024-08-12
Bagian
Articles