PENDETEKSI ARAH DAN AMPLITUDO PEMANCAR RADIO VHF (VERY HIGH FREQUENCY) 146 MHz
Abstract
ABSTRAK
Pemancar radio ada kalanya perlu untuk dideteksi keberadannya, baik posisi maupun amplitudonya karena keberadaanya kadangkala menggangu frekuensi yang telah dialokasikan oleh pemerintah.
Salah satu metode pendeteksian keberadaan radio pemancar dapat dideteksi menggunakan metode efek doppler yaitu suatu metode yang menggunakan adanya perbedaan frekuensi doppler jika sebuah radio pemancar bergerak mendekat ataupun menjauhi alat pendeteksi . Frekuensi pemancar yang dideteksi adalah frekuensi VHF (Very High Frequency) 146 MHz. Arah radio pemancar akan ditampilkan dalam sekumpulan led yang dibuat melingkar dengan setiap nyala led mewakili arah 22,5 derajat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendeteksian arah dari sebuah pemancar radio menggunakan efek doppler ini dapat dilakukan untuk jarak kurang dari 100 meter.
 Kata kunci: deteksi pemancar radio, efek doppler, frekuensi VHFReferences
Samuel Kristiyana, Sistem detektor arah sinyal RF menggunakan antenna doppler, Jurnal Techno Scientia, Vol 7 No. 2 tahun 2015, halaman 192 - 201
Suhartini Sri, Studi elevasi dan ketinggian antena untuk komunikasi radio HF, Jurnal Berita Dirgantara, Vol 9 No, 3 tahun 2008 halaman 75 - 78
Nisar Ahmed Rana, Radio Direction Finding : Theory and Practices, 2003
Mike Kossor, A digital commutating filter, Crestone technical books, 1999
Mike Kossor, A Doppler radio direction finder, part 1, Crestone technical books, 1999
Mike Kossor, A Doppler radio direction finder, part 2, Crestone technical books, 1999
Prosiding ini memberikan akses terbuka langsung ke isinya dengan prinsip bahwa membuat penelitian tersedia secara gratis untuk publik mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih besar.
Semua artikel yang diterbitkan Open Access akan segera dan secara permanen gratis untuk dibaca dan diunduh semua orang.