OPTIMALISASI FAN PADA SISTEM VENTILASI TAMBANG BAWAH TANAH AREA KUBANG KICAU PT. ANEKA TAMBANG TBK, UBPE PONGKOR BOGOR, JAWA BARAT

  • Wahyu Bagas Yuniarto Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Dr. R. Andy Erwin Wijaya, S.T.,M.T. Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Hidayatullah Sidiq, S.T.,M.T. Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
Kata Kunci: Ventilasi Tambang, Fan, Exhaust, Intake, Flexible Duct

Abstrak

PT. Aneka Tambang TBK UBPE Pongkor terdiri dari beberapa lokasi tambang. Salah satu lokasi tambang yang masih berlangsung produksi yaitu Tambang Kubang Kicau. Kebutuhan udara bersih pada Tambang Kubang Kicau mencapai 35.59 m3/s dengan jumlah total retikulasi fan mencapai 22 buah fan yang menghabiskan daya total 1033 kW. Banyaknya fan yang digunakan pada lokasi Tambang Kubang Kicau disebabkan oleh kurangnya maintenance pada fan, rusaknya flexible duct hingga kesalahan penempatan dari flexible duct. Rencana perbaikan flexible duct dilakukan dengan penggantian flexible duct dan perbaikan penempatan agar tidak saling berhimpitan dan berpotongan. Untuk mengefiesiensikan kerja dari flexible duct, pada front yang berdekatan dapat digunakan regulator pada flexible duct untuk mengatur arah aliran udara. Pada lokasi tambang yang telah tidak digunakan dapat ditutup dengan menggunakan bulkhead. Setelah dilakukan perbaikan jaringan ventilasi tambang, maka jumlah fan dapat dikurangi karena kerja fan dapat lebih optimal. Jumlah fan yang digunakan setelah dilakukan perbaikan yaitu 17 buah dengan total daya 835 kW. Debit udara masuk ke lokasi Tambang Kubang Kicau mencapai 137 m3/s dan debit udara bersih pada front penambangan mencapai 5.1 m3/s – 6.5 m3/s.

Referensi

1. Bridges, H. S. 2014. Ventilation in Underground Mines and Tunnels. Work safe. New Zealand.
2. Haghighat, A. 2014. Analysis of a Ventilation Network in a Multiple Fans Limestone Mine. Missouri University of Science and Technology. USA.
3. Hartman, H. L. 1997. Mine Ventilation and Air Conditioning. Wiley Interscience. United Kingdom.
4. Hustrulid, W.A. 1982. Underground Mining Methods Handbook. Society of Mining Engineers of AIME. New York.
5. Kingery, D.S. 1960. Introduction To Mine ventilating Principles and Practices. Bureau of Mines. United States.
6. Mcpherson, M. J. 1993. Subsurface Ventilation and Environmental Engineering. Chapman & Hall. United States.
7. Pemerintah Indonesia. 1995. Surat Keputusan Menteri Pertambangan dan Energi Nomor 555.K/26/M.PE/1995 Tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pertambangan Umum. Sekretariat Negara. Indonesia
8. Pemerintah Indonesia. 2018. Keputusan Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral Nomor 1827.K/30/MEM/2018 Tentang Peraturan Ventilas Tambang Bawah Tanah. Sekretariat Negara. Indonesia.
9. Vergne, J. D. L. 2008. Hard Rock Miner’s Handbook. Stantec Consulting. Arizona United State.
10. …......, 2019, Spesifikasi Fan Cogemacoustic, Departemen Quality Control, PT Aneka Tambang Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas Pongkor, Bogor, Jawa Barat.
11. …......, 2019, Retikulasi Fan Lokasi Kubang Kicau, Departemen Quality Control, PT Aneka Tambang Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas Pongkor, Bogor, Jawa Barat.
12. …......, 2019, Ventsim Visual User Guide, Departemen Quality Control, PT Aneka Tambang Tbk Unit Bisnis Pertambangan Emas Pongkor, Bogor, Jawa Barat.
Diterbitkan
2020-10-28