Pengembangan Sistem Kontrol dan Monitoring Berbasis Arduino Uno pada AC Window

-

  • Eddy Erham State Polytechnic of Bandung (POLBAN)
Kata Kunci: sistem kontrol, Arduino Uno, Labview , Ap Inventor , AC Window

Abstrak

Perkembangan teknologi dan kepedulian akan sistem yang praktis atau hemat energi telah mendorong para peneliti
untuk melakukan upaya-upaya kreativitas dan perbaikan terhadap peralatan dan teknologi yang ada di berbagai
bidang. Hal ini termasuk pula dalam bidang AC. Pada penelitian ini dilakukan pengembangan sistem kontrol dan
monitoring AC window. Selain itu, untuk penyetelan setpoint dan control differential dari tempat yang terpisah dari
AC akan diaplikasikan bluetooth. Untuk perancangan sistem kontrol sebagai pengontrolnya akan digunakan
Arduino Uno. Arduino ini akan di-upload dengan program sistem kontrol yang dirancang. Sementara itu, untuk
sistem monitoring dirancang menggunakan tiga cara, yaitu layar LCD, laptop dan smartphone yang berturut-turut
didukung software Arduino IDE, Labview dan App Inventor. Hasilnya adalah suatu sistem kontrol dan monitoring
yang akurat dan lebih menarik. Sistem kontrol on–off yang diaplikasikan pada AC window mempunyai error
perancangan sebesar 0,02 oC. Dan untuk AC yang posisinya tinggi, tidak perlu naik tangga, karena setpoint dan
control differential dapat disetel melalui bluetooth.

Referensi

[1]. Eddy E., Markus, and Wina P.S. (2018).” Design of a New On-Off Controller Based on
Arduino Uno R3 with Application to Window A/C.” IPTEK J. of Pro. Series 2:180-188
[2]. Eddy E., Rezky S.(2020). “Design of an on-off control system and a new display via
internet based on arduino uno r3 with application to window a/c “ IOP Conf. series Mat.
Sc. and Eng. 830(4) .
[3]. Ibnu H., Eddy E., Luga M. (2016) “Pengembangan sistem kontrol dan monitoring pada
AC Window” , Poban.
[4]. Premeaux E. Arduino Project to Save the World. Technology in Action. 2011.
[5]. Ross D.M., and Robert M. (2009). “Fundamentals of HVAC Control Systems.”
Atlanta : American Society of Heating, Refrigerating, and Air Conditioning, p 1791
Diterbitkan
2021-11-09