ANALISIS STABILITAS LERENG JALAN SEGMEN 01 PEMBANGUNAN RUAS JALAN TAWANG-NGALANG, NGLANGGERAN, KABUPATEN GUNUNGKIDUL, PROVINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

  • Veno Sholitha Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Anggi Hermawan Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Novandri Kusuma Wardana Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
Kata Kunci: lereng, kesetimbangan batas, probabilitas, longsor

Abstrak

Kondisi geografis di Gunungkidul merupakan salah satu sub zona fisiografi pegunungan yang didominasi perbukitan-pegunungan dan terdapat formasi geologi sehingga relatif peka terhadap longsor. Untuk mencegah terjadinya longsor diperlukan analisa stabilitas lereng pada lokasi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa faktor keamanan dan probabilitas keruntuhan lereng kondisi asli pada pembangunan ruas jalan segmen 01 Tawang-Ngalang Nglanggeran, kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Analisis penelitian ini menggunakan kesetimbangan batas dengan analisa probabilitas menggunakan software slide V7.0 by reocscience dengan pemodelan dua dimensi. Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder untuk analisis dan pemodelan pada 3 sta lereng jalan yang memiliki geometri yang berbeda, material properties diperoleh dari hasil pengujian laboratorium fisik dan mekanik. Berdasarkan hasil analisis lereng pada 3 pemodelan lereng menujukkan nilai faktor keamanan 0,651 – 1,172 dengan dan probabilitas keruntuhan 49,612 – 99,615% menggunakan metode janbu dan spencer, hasil penelitian menunjukkan faktor keamananan lereng rendah dan tingkat probabilitas kelongsoran pada lereng tersebut tinggi sehingga kemungkianan terjadinya longsoran sangat tinggi, disamping itu lokasi penelitian merupakan bidang diskontinu yang relatif peka terhadap longsor. Oleh karenaa itu sebagai rekomendasi dilakukan pemasangan perkuatan sortcreate dan soil nailing pada bidang geometri lereng

Referensi

[1] Aqwil Masithah R, Handayani L, Warsiyah W. Potensi Daerah Rawan Tanah Longsor Di Kecamatan Patuk, Yogyakarta Menggunakan Sistem Informasi Geografi (Sig). J Rekayasa Lingkung. 2020;18(2):1–25.
[2] Cruden DM, Varnes DJ. Chapter 3 Landslide Types and Processes. Landslides Investig Mitigation, Transp Res Board Spec Rep 247, Washingt DC. 1996;(Bell 1992):36–75.
[3] Lin H, Zhong W, Xiong W, Tang W. Slope stability analysis using limit equilibrium method in nonlinear criterion. Sci World J. 2014;2014.
[4] Irwandy Arif. Geoteknik Tambang. Jakarta: PT. Gramedia Pustaaka Utama; 2016.
[5] Fiantika T, Suryo EA, Harimurti H. Analisis Probabilitas Keruntuhan Pada Lereng Tanah Residual Dengan Variasi Sudut Kemiringan Lereng. Rekayasa Sipil. 2018;12(2):105–11.
Diterbitkan
2022-11-11