Sosialisasi Sistem Pengelolaan Sampah kepada Anggota Bank Sampah Berkah Nyata Desa Pandes

  • Angger Bagus Prasetiyo Institut Teknologi Nasional Yogyakarta
  • Kartinasari Ayuhikmatin Sekarjati Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta
Kata Kunci: Pengelolaan Sampah, Bank Sampah, Desa Pandes.

Abstrak

Permasalahan tentang sampah, saat ini menjadi musuh terbesar yang harus dihadapi oleh setiap negara di dunia. Banyak sekali dampak yang ditimbulkan dari penumpukan sampah yang tidak dikelola dengan baik. pengabdian ini bertujuan untuk melakukan edukasi dan praktek pengelolaan sampah bagi Bank Sampah Berkah Nyata Desa Pandes, sehingga anggota Bank Sampah tersebut dapat menghasilkan output yang sesuai dengan yang diharapkaan. Pengabdian ini menggunakan metode ceramah, kuisioner, dan praktek kepada anggota Bank Sampah Berkah Nyata Desa Pandes. Kegiatan hari pertama dilaksanakan di Balai Pendopo Desa Pandes dan kegiatan hari kedua dilaksanakan di Ruang Serbaguna Berkah Nyata. Pelaksanaan kegiatan pada hari pertama pemberian materi terkait sistem pengelolaan sampah dan perawatan mesin. Pelaksanaan hari kedua peserta akan diajarkan bagaimana mengelola sampah dan perawaran dan perbaikan mesin pengolah sampah. Berdasarkan evaluasi yang dilakukan, terjadi peningkatan pengetahuan dan kemampuan anggota Bank Sampah Berkah Nyata. Dengan dilaksanakannya program pengabdian ini, semua anggota Bank Sampah Berkah Nyata lebih memahami pentingnya menjaga kebersihan lingkukang dan dapat menjadikan Bank Sampah Berkah Nyata menjadi percontohan untuk desa lain

Referensi

[1] K. L. H. R. Indonesia, “Sumber Sampah,” 2021. https://sipsn.menlhk.go.id/sipsn/public/data/sumber (accessed Jun. 09, 2022).
[2] K. L. H. R. Indonesia, “Bank Sampah Unit,” 2020. https://sipsn.menlhk.go.id/sipsn/public/home/fasilitas/bsu (accessed Feb. 05, 2022).
[3] A. Rahmayanti, L. N. Hamidah, A. Widiyanti, and M. Tamyiz, “Sosialisasi Pengelolaan Sampah Organik Dan Non Organik Di Desa Medalem Kecamatan Tulangan-Kabupaten Sidoarjo,” J. Sci. Soc. Dev., vol. 1, no. 2, pp. 53–60, 2018, [Online]. Available: https://journal.unusida.ac.id/index.php/jssd/article/view/167.
[4] K. Sekarjati Ayuhikmatin and A. Bagus Prasetiyo, “Sosialisasi Marketing Mix Pada Home Industry Sambal Pecel Dusun Putat 1 Kabupaten Gunung Kidul,” J. Berdaya Mandiri, vol. 3, no. 1, pp. 571–577, 2021, doi: https://doi.org/10.31316/jbm.v3i1.1379.
[5] B. Sekarningrum, Y. S. Sugandi, and D. Yunita, “Sosialisasi dan Edukasi Kangpisman (Kurangi, Pisahkan dan Manfaatkan Sampah),” Kumawula J. Pengabdi. Kpd. Masy., vol. 3, no. 1, p. 73, 2020, doi: 10.24198/kumawula.v3i1.25244.
Diterbitkan
2022-11-11