Rancang Bangun Mesin Pencacah Rumput dan Penghancur Kotoran Kambing

  • Dandung Rudy Hartana STTNAS Yogyakarta
  • Nizam Effendi
  • Eka Yawara STTNAS Yogyakarta

Abstrak

Usaha pembudidayaan kambing dewasa ini masih dilakukan secara tradisional.  Pada saat pakan hijauan banyak, tidak bisa dimanfaaatkan secara maksimal. Salah satu diantaranya yaitu di Kelompok Peternak Kambing Mendo Ngremboko dan Kelompok Peternak Kambing Mendo Raharjo yang berlokasi di Dusun Patihan, Gadingsari, Sanden, Bantul yang hingga kini masih melakukan usaha pembudidayaan secara tradisional. Untuk itu perlu dilakukan langkah-langkah inovatif untuk meningkatkan kesejahteraan peternak. Salah satunya dengan penggunaan teknologi tepat guna berupa Mesin Pencacah Rumput dan Penghancur Kotoran Ternak. Tujuan dengan adanya alat ini akan mempermudah peternak dalam mencacah rumput untuk pakan ternak dengan ukuran hasil cacahan sesuai yang dikehendaki serta untuk menghancurkan kotoran ternak. Dengan demikian, pada saat panen dan hijauan melimpah, pakan ternak bisa diawetkan dengan fermentasi dan tahan beberapa bulan. Selain itu, kotoran yang telah dihancurkan dan terkumpul banyak bisa dimanfaatkan untuk pupuk ataupun dijual. Pada akhirnya, pertumbuhan ternak akan lebih baik disertai produktivitas ternak akan naik serta nilai jual kotoran yang semakin tinggi akan meningkatkan kesejahteraan peternak

 

Kata kunci :pencacahrumput, penghancurkotoran

Referensi

Cross, N. 1994. Engineering Design Method, ed. 2. John Willey & Sons, Chichester

Blakely, J. and D.H. Bade. 1994. Ilmu Peternakan Umum. GadjahMada University Press. Yogyakarta.

Mulyono, S. dan B. Sarwono. 2008. PenggemukanKambingPotong. PenebarSwadaya, Jakarta.

Murtidjo, B.A. 1993. Kambing sebagai Ternak Potong dan Perah. Kanisius,Yogyakarta.

Setiawan, T. dan T. Arsa. 2005. Beternak Kambing Perah Peranakan Etawa. PenebarSwadaya, Jakarta.

Diterbitkan
2017-03-08